Cara Install dan Konfigurasi Let's Encrypt SSL Debian 9
Debian ServerAssalamu'alakum wr.wb
Cara Install dan Konfigurasi Let's Encrypt SSL Debian 9 - Nginx adalah server HTTP dan Proxy dengan kode sumber terbuka yang bisa juga berfungsi sebagai proxy IMAP/POP3. Kode sumber nginx ditulis oleh seorang warga negara Rusia yang bernama Igor Sysoev pada tahun 2002 dan dirilis ke publik pada tahun 2004. Let's Encrypt adalah organisasi non-profit baru dari Linux Foundation yang menyediakan SSL gratis untuk semua pemilik website. Let's Encrypt SSL gratis dan menawarkan perlindungan enkripsi standard, tapi tanpa warranty seperti SSL Certificates komersial dari RapidSSL, GeoTrust, Thawte dan Symantec. Aslinya SSL itu banyak sekali namun untuk versi free bisa pakai Let's Encrypt. SSL ini juga dapat diinstall pada VPS Linux anda, saya contohkan disini saya pakai Debian 9.4 64bit dari Domainesia. Untuk beli VPS murah dan cepat hanya di Domainesia dengan support 24 jam begitu juga panduan install VPS begitu mudah. Nah untuk itu ikuti langkah install Let's Encrypt SSL di Debian 9.4 :
Langkah pertama, Remote VPS anda dengan aplikasi pihak ketiga seperti putty, terminal (Linux) dll. Kemudian tambahkan repository cerbot untuk mengambil data-data yang dibutuhkan menginstall Let's Encrypt :
Langkah pertama, Remote VPS anda dengan aplikasi pihak ketiga seperti putty, terminal (Linux) dll. Kemudian tambahkan repository cerbot untuk mengambil data-data yang dibutuhkan menginstall Let's Encrypt :
sudo add-apt-repository ppa:certbot/certbot
Langkah kedua, Update repository sistem operasi Debian 9 dengan command seperti berikut :
sudo apt-get update
Langkah ketiga, Jika proses update telah selesai, silahkan lakukan instalasi certbot pada sistem operasi Debian ini akan digunakan Web Server Nginx.
sudo apt-get install python-certbot-nginx
Langkah keempat, edit file konfigurasi default Nginx "/etc/nginx/sites-available/default" lalu pada server name isikan nama domain yang udah anda beli "server_name linxid.ga www.linxid.ga".
Langkah kelima, Nah, sekarang saatnya lakukan konfigurasi Let’s Encrypt di VPS agar bisa terpasang dengan cara,
sudo certbot -nginx -d linxid.ga -d www.linxid.ga
Jika muncul error hilangkan sintak atau perintah "-nginx".
Langkah keenam, masukkan email yang masih aktif lalu tekan "A" untuk menyetujui Terms of Service. Kemudian klik "Y" untuk melanjutkan proses selanjutnya.
Langkah ketujuh, Kamu bisa cek apakah VPS berhasil terinstall Let’s Encrypt apa belum lho! Silahkan tulis :
https://www.ssllabs.com/ssltest/analyze.html?d=www.linxid.ga
Catatan : "Bersabarlah kalian, karena Allah bersama orang-orang yang bersabar"
QS. Al-Anfal: 46.
Sekian dari saya
Wassalamu'alaikum wr.wb