Tutorial Setting Bridge Ethernet Mikrotik rb750
Mikrotik
Assalamu'alaikum wr.wb
Pengertian
Selamat pagi kawan-kawan setia zonemint, sekarang saya akan membuat tutorial konfigurasi bridge ethernet di mikrotik rb750. Namun sebelumnya harus kawan-kawan ketahui bridge itu apa ?? Bridge adalah sebuah bagian jaringan yang diaplikasikan untuk memperluas jaringan atau membuat sebuah segmen jaringan. Bridge ini termasuk bab SWITCHING dimana penerapannya di sisi software dan swich penerapannya di sisi hardware. Keuntungan Bridge ini kita cukup add baru nama interface lalu inteface ether apa yang akan dimasukkan ke dalam rule tersebut.
Alat dan Baha Pelaksanaan
RouterBoard Mikrotik rb750
Kabel utp/stp
Laptop
Jangka Waktu Pelaksanaan
Jangka waktu pelaksanaan kurang lebih 1-5 menit konfigurasi
Tahap Pelaksanaan
Langkah 1 buka winbox (GUI)
langkah pertama buka aplikasi winbox lalu remote dengan mac address. user "admin" dan password "kosong" soalnya router saya masih default settingnya.
Langkah 2 menu Bridge
Setelah login dengan aplikasi winbox lalu pilih menu kiri "bridge", kemudian klik add (+) berikan nama bridge interface pada kolom "name" contoh "Nat" dan klik "OK".
Langkah 3 Port Bridge
Tambahkan interface yang akan masuk kedalam rule bridge yang udah anda buat tadi. Disini saya ambil contoh "ether2 dan ether3", namun saya screenshoot di ether2 dan kawan-kawan tambahkan rule bridge buat ether3 caranya sama.
Langkah 4 add bridge mode CLI
Untuk mode CLI cukup mudah ketikkan nama interface bridge baru dengan command "interface bridge add name=NAT", kemudian "enter".
Langkah 5 add port interface bridge
Langkah kelima ini saya menambahkan interface port pada bridge dengan mode CLI, ketikkan command "interface bridge port add bridge=NAT interface=ether2", lalu "enter".
Langkah 6 cek bridge
Untuk mengecek apakah bridge tadi jadi ketikkan "interface print".
Saya sertakan videonya :
Sekian dari saya
Wassalamu'alaikum wr.wb